Mukomuko, – Meski kondisi gedung semakin memperihatinkan dengan banyaknya bagian gedung yang sudah sangat parah terutama di beberapa kantor seperti DISPORAPAR, KESBANGPOL,DUKCAPIL, dan DISDIKBUD pemerintah daerah kabupaten mukomuko untuk tahun anggaran APBD-P ini belum menganggarkan untuk rehabilitasi gedung.
Bangunan yang berdiri sejak tahun 2007 ini mengalami kerusakan yang cukup parah bukan masalah terkena bencana gempa namun diduga karena ketidaktahanan gedung yang disinyalir asal bangun dengan tidak mengkaji lebih dalam tentang kondisi tanah terlebih dahulu.
Meski menelan anggaran yang tidak sedikit namun dicurigai pembangunan tersebut tidak manghasilkan kualitas bangunan yang baik. Sedikitnya tidak kurang dari 800 Juta Rupiah hingga Satu Miliar Rupiah digunakan untuk membangun gedung tersebut.
Kerusakan bangunan yang terjadi diantaranya terdapat dibagian lantai yang mulai menimbulkan gelombang dan dinding yang terbelah bak kapal pecah. Dapat dirasakan kerusakan lantai seperti yang terjadi di Disdikbud tepat diruang Kepala Dinas ketika dipijak ataupun dilewati orang maka getaran akan terasa langsung.
Kerusakan tak kalah hebat terjadi di Gedung milik Disporapar yang menyebabkan barang-barang seperti meja, kursi, dan almari yang tak dapat diletakkan secara datar dan bongkahan keramik yang mulai terpisah-pisah.
Namun demikian belum ada sinyal akan diperbaiki sejumlah bangunan yang mengalami kerusakan tersebut dalam waktu dekat ini hingga tahun 2014 berakhir. Seperti disampaikan oleh Sekertaris Dinas Pemuda Dan Olahraga Dan Pariwisata Kabupaten Mukomuko Nurdiana,SE kemarin dikantornya, Jumat (22/08/2014) “belum, belum ada rencana rehab gedung tahun ini” katanya. Dan saat dimintai tanggapannya tentang hasil pembangunan gedung itu ia tidak mau banyak komentar dan hanya tersenyum kecil saja.
sumber:bengkulutoday.com